Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Giovinco Butuh Jaminan dari Juve


giovinco-butuh-jaminan-dari-juve.jpg 
 
 
Gelandang serang Parma Sebastian Giovinco bersedia kembali bergabung dengan Juventus hanya bila mendapat jaminan tertentu dari La Vecchia Signora.

Giovinco saat ini bermain bersama Parma dengan status kepemilikan bersama dengan Juve. Kedua klub akan kembali membahas status kepemilikan pemain nasional Italia itu akhir musim nanti.

Aksi menawan Giovinco bersama Parma membuat Juve tertarik membawanya pulang akhir musim nanti dan akan diproyeksikan mengisi posisi Alessandro Del Piero yang kontraknya tidak diperpanjang.

Agen Giovinco, Andrea D'Amico, belum dapat memastikan masa depan kliennya. Menurut D'Amico, Giovinco hanya bersedia kembali ke Juve bila mendapat jaminan dari klub dan pelatih.

"Proyek akan fundamental ketika mempertimbangkan klub dia selanjutnya. Sebastian butuh menerima jaminan teknis tertentu dari klub dan pelatih," ujar D'Amico.

"Kami tidak berbicara mengenai status pemuda ini, tapi masa depan. Ini semua tergantung pada pelatih yang lebih menginginkan dia," tegas D'Amico.

D'Amico juga mengakui bila presiden Parma Tommaso Ghirardi sudah melakukan pembicaraan dengan Juve mengenai Giovinco.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar